SMK ( Aceh Dalam Berita ) Jum’at 2-12-2022, Muhammad Haris dan Abdul Aziz, siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Banda Aceh diberikan penghargaan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Aceh.
Penghargaan itu diberikan usai keduanya meraih medali emas dalam masing-masing kompetisi yang mereka ikuti pada ajang Lomba Kompetensi Siswa Nasional jenjang SMK Tahun 2022.
Pemberian penghargaan berupa piagam, uang saku, dan tablet tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Aceh, Alhudri, di Aula Hotel SMKN 3 Banda Aceh.
Atas keberhasilan meraih medali emas di tingkat nasional, maka dalam waktu dekat keduanya akan mewakili Indonesia pada ajang World Skill Competition di Perancis Tahun 2022, terang Kepala Bidang Pembinaan SMK Dinas Pendidikan Aceh, Asbaruddin yang hadir mendampingi kepala Dinas Pendidikan Aceh.
Asbaruddin menyampaikan, adapun prestasi yang diraih, yakni medali emas pada bidang Pemasangan Instalasi Pipa Air dan Pemanas ( Plumbing and Heating ) diraih Muhammad Haris, siswa Kelas XII KGSP. Sementara, prestasi terbaik lainnya dalam ajang LKS Nasional jenjang SMK Tahun 2022 dengan raihan medali serupa pada bidang Otomasi Mesin Perkakas Mesin Bubut CNC ( CNC Turning ) diraih Abdul Aziz, siswa XII TPM.
Salinan ini telah tayang di https://www.ajnn.net/news/2-pelajar-aceh-wakili-indonesia-pada-world-skill-competition-di-perancis-2022/index.html.